Hello! Comments Pictures

Kamis, 12 November 2015

Perangkat Lunak Aplikasi - Produktivitas Kerja

Perangkat Lunak Produktivitas Kerja berguna untuk meningkatkan produktivitas pemakai. Pengertian software aplikasi pada software produktivitas kerja adalah sebagai berikut:

  1.  Word processing
untuk menciptakan dokumen ataupun untuk membuat surat. Misalnya: Word dan Abi Word.
Perangkat lunak ini memberikan kemudahan dalam menformat teks (Misalnya agar teks tertata rapih dengan rata dibagian kanan ataupun kiri), membuat teks tertentu ditebalkan atau dimiringkan, mengatur font (jenis tulisan, misalnya Times Roman, Arial, Courier, termasuk ukurannya), bahkan memungkinkan untuk menambahkan gambar atau foto kedalam dokumen. Dalam prakteknya, kemampuan untuk melakukan pengolahan kata sangat bervariasi. Sebagai contoh, ada yang memberikan fasilitas untuk membuat tabel, mengatur teks agar ditampilkan dalam beberapa kolom, ataupun menyimpan file kedalam format HTML.
Pengolahan kata seperti Word mendukung fitur spelling checker yang berfungsi untuk mengidentifikasi masalah ejaan , grammar checker yang berfungsi untuk mengidentifikasi kesalahan tatabahasa, dan thesaurus yang berfungsi untuk mencarikan padanan kata.

  2.  Spreadsheet
Spreadsheet berupa sekumpulan sel yang khas. Setiap sel terdiri dari nama baris dinyatakan dengan angka dan nama kolom dinyatakan dengan huruf.
Beberapa contoh nama spreadsheet, yaitu Claris Resolve dari Claris Corporation, excel dari Microsoft, lotus 1-2-3 dari Lotus. Development Corporation, QuatroPro dari Novel Corporation, StarOffice Calc dari Sun Microsystems.

  3. Desktop Publishing

Biasanya digunakan untuk mencetak kartu undangan. Cocok sekali bagi yang ingin membuka usaha percetakan, karena ia bisa menggabungkan metode dari perangkat lunak yang lain.
Contoh nama dari program desktop publishing, yaitu corel draw, frame maker, indesign, ventura, dan lain-lain.

  4.  Presentasi Grafik
Untuk membuat bahan-bahan presentasi dalam bentuk transparan atau untuk membuat diktat, dan sekaligus dapat dipakai sebagai alat untuk presentasi. Contoh: PowerPoint dan StarOffice Impress.
Berguna untuk membuat bahan presentasi dan juga sekaligus untuk melaksanakan presentasi. Dengan menggunakan perangkat lunak ini, pembuatan bahan presentasi dapat dilakukan dengan mudah dan cepat.  Anda biasa menyajikan teks, grafik, gambar, dan grafik dan kemudian mencetaknya kedalam bentuk kertas ataupun plastik transparan.
Jika anda menggunakan perangkat lunak ini untuk melakukan presentasi-dengan menghubungkan komputer ke proyektor LCD dan menayangkan keluaran proyektor LCD kelayar presentasi –banyak fitur lain yang dapat anda libatkan, seperti menambahkan animasi saat terjadi penggantian slide dan bahkan anda bis amenyajikan film yang direkam dengan kamera video.

  5.  Komunikasi
Software ini berfungsi untuk berkomunikasi antar orang melalui e-mail (electronic-mail), atau disebut juga dengan surat elektronik. Beberapa contoh nama software email ini adalah Perfect Office, Kmail, OutLook Express, Netscape messenger, dan lain-lain.

  6.  Personal Information Manager (PIM)
Mengelola informasi yang berhubungan dengan jadwal, tugas, data rekanan atau klien, dan keuangan.
Merupakan program yang sangat bermanfaat bagi individu yang ingin mengelola informasi pribadi. Perangkat lunak ini bermanfaat untuk mengelola ibformasi yang berhubungan dengan jadwal, tugas, data rekanan atau klien, dan keuangan.

  7.  Manajemen Data
Software manajemen data disebut juga dengan DBMS (Database Management System). DBMS berguna untuk mencatat, memanipulasi, dan mengambil data agar lebih cepat dan tepat.

Beberapa contoh nama DBMS, yaitu access dari Microsoft Corporation, paradox, visual Dbase, visual express, dan visual foxpro. DBMS memiliki fitur yang canggih sekali, misalnya mampu menyediakan fasilitas keamanan bagi pengakses yang tidak  berwewenang.
Diluar pengolahan data diatas terdapat kelompok perangkat lunak produktifitas yang lain, misalnya yang tergolong sebagai pengolah statistika (Contoh SPPS dan MicroStat).
Perangkat lunak produktivitas kerja merupakan perangkat lunak aplikasi yang umum dipakai orang.

Diluar pengolahan data diatas terdapat kelompok perangkat lunak produktifitas yang lain, misalnya yang tergolong sebagai pengolah statistika (Contoh SPPS dan MicroStat).
Perangkat lunak produktivitas kerja merupakan perangkat lunak aplikasi yang umum dipakai orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar